All Posts

Artikel (2) Kisahku (11)

Kamis, 03 Maret 2011

Kisah Persahabatan Adyndha 1

  Aku mempunyai seorang sahabat.Sahabat,bukan sembarang sahabat.Ia sahabatku selamanya.Meskipun aku mempunyai sekitar 15 sahabat di dunia ini,ia lah satu-satunya sahabatku yang telah memiliki perjanjian denganku;Bersahabat Selamanya.Sejak dipertemukan Allah dalam satu sekolah dimana aku dan sahabatku sehari-sehari menuntut ilmu,sejak kelas satu tepatnya,kami sudah sangat akrab.Walau kami sempat bermusuhan karena masalah anak kecil(waktu kelas 1-2 aku benci padanya,hahaha...)kami dapat merajut persahabatan yang sebenarnya saat menduduki bangku kelas 4 SD.Tetapi,persahabatanku dengannya tidaklah seperti yang dapat dibayangkan.Penuh pertengkaran dan perdebatan.Hingga suatu hari,ketika aku dengannya sedang makan siang bersama di sekolah tercinta,SDIT ULIL ALBAB,seorang temanku yang dikenal sebagai langganan ranking 1 di kelas,mendekati aku dan sahabatku,ia hendak menawarkan sedikit makanan yang kurang disukainya.Entah mengapa,dengan mudahnya sahabtaku yang berkacamata itu mengajak Nadya(panggilan si langganan ranking 1)bersahabat dengannya dan denganku.Dan entah mengapa pula,aku dengan senangnya menerima keputusan Afiifah(sahabatku)tanpa berpikir 2 kali sebelum mengatakan ,"ya,aku setuju,".Dan di menit yang bersamaan,tiba-tiba pandanganku terarah kepada Rahma,gadis yang pendiam di kelasku.Aku berjalan ke arahnya,disambut Afiifah yang menarik rokku,"hei,mau kemana?Kita kan belum selesai makan?"Aku tak menghiraukan pertanyaan Afiifah.Kuraih tangan Rahma yang sedang memegang sendok(hahaha:D)dan mengajaknya bersahabat denganku,Afiifah dan Nadya.Tanpa pikir panjang,Rahma mengangguk.Perlahan,tapi pasti.Kami bersorak dan tertawa berangkulan,meawrnai peresmian persahabtan kami.Hari itu,tepatnya hari Selasa,April 2009,Adyndha,Afiifah,Nadya dan Rahma resmi menjadi sekelompok sahabat yang salinh meyayangi satu sama lain...yaitu Afaddannara:Afiifah-Adyndha dan Nadya Rahma...

1 komentar: